Pengembangan Buku Suplemen dengan Teknologi 3D Augmented Reality sebagai Bahan Belajar Tematik untuk Siswa Kelas 4 SD
暂无分享,去创建一个
Abstrak: Tujuan dari penelitian ini yaitu mengembangkan dan mengetahui kelayakan serta keefektifan bahan belajar berupa buku suplemen yang dilengkapi 3D Augmented Reality pada mata pelajaran Tematik tema peduli terhadap makhluk hidup untuk siswa kelas IV SD. Model pengembangan yang digunakan adalah model Borg and Gall (Sugiyono,2012:297) yang sudah di modifikasi dan disesuaikan dengan kebutuhan pelatihan. Subjek penelitian ini adalah siswa kelas IV SDN Polehan 3 Malang. Penelitian ini menghasilkan kriteria valid dengan perolehan total persentase ahli media 93,75% (valid), ahli materi 72,18% (cukup valid) , uji coba perseorangan 100% (valid), uji coba kelompok kecil 100% (valid), uji coba kelompok besar 99,1% (valid). Buku suplemen siswa juga dinyatakan cukup efektif digunakan sebagai bahan ajar karena 66,66% siswa telah mencapai KKM. Abstract: The purpose of this research is to develop and find out the feasibility and effectiveness of learning materials in the form of supplementary books equipped with 3D Augmented Reality on Thematic subjects that care about living things for fourth grade elementary school students. The development model used is the Borg and Gall model (Sugiyono, 2012: 297) which has been modified and adapted to training needs. The subjects of this study were fourth grade students of Polehan 3 Public Elementary School Malang. This study produces valid criteria with the acquisition of the total percentage of media experts 93.75% (valid), material experts 72.18% (quite valid), 100% individual trial (valid), small group trial 100% (valid), test try a large group 99.1% (valid). Student supplement books were also stated to be quite effective as teaching materials because 66.66% of students had reached the KKM.