Kualitas Perangkat Lunak Absensi Sidik Jari Dampaknya Terhadap Disiplin Dan Prestasi Kerja Di PT. Kagum Karya Husada Bandung

Perangkat lunak absensi sidik jari adalah perangkat lunak yang digunakan oleh PT. Kagum Karya Husada Bandung untuk melakukan evaluasi dan monitoring kehadiran para pegawai sesuai dengan ketentuan yang berlaku, dengan kata lain adalah untuk melihat tingkat disiplin dan prestasi para karyawan serta memberikan informasi yang selengkap-lengkapnya kepada pimpinan dan bagian kekaryawanan yang berhubungan dengan kedisiplinan karyawan berupa absensi kehadiran kerja. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui seberapa besar kualitas perangkat lunak sidik jari dampaknya terhadap disiplin dan prestasi karyawan di PT. Kagum Karya Husada Bandung. Metode penelitian yang digunakan adalah deskriptif dan verifikatif. Unit analisis dalam penelitian ini adalah seluruh karyawan di PT. Kagum Karya Husada Bandung yang berjumlah 28 karyawan. Teknik pengumpulan data dengan cara observasi, wawancara dan kuesioner. Untuk analisis data menggunakan teknik korelasi Pearson Product Moment, koefisien determinasi dan uji t dan uji F untuk menguji hipotesisnya. Sedangkan pengolahan data menggunakan program SPSS 15 For Windows. Hasil penelitian yang telah dilakukan oleh peneliti yaitu secara parsial disiplin kerja dipengaruhi secara dominan oleh perangkat lunak absensi sidik jari di PT. Kagum Karya Husada Bandung. Secara parsial prestasi kerja karyawan tidak dipengaruhi secara dominan oleh perangkat lunak absensi sidik jari. Secara parsial implementasi disiplin kerja berpengaruh terhadap prestasi kerja karyawan di PT. Kagum Karya Husada Bandung. Dan secara simultan kualitas perangkat lunak absensi sidik jari secara bersama- sama dengan disiplin kerja memiliki pengaruh yang signifikan terhadap prestasi kerja karyawan di PT. Kagum Karya Husada Bandung.