HASIL BELAJAR SISWA PADA MATERI KALOR MENGGUNAKAN BAHAN AJAR BERBASIS E-LEARNING EDMODO

Menerima : 07 Januari 2021 Revisi : 29 Maret 2021 Diterima : 08 April 2021 Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui peningkatan hasil belajar dengan menggunakan bahan ajar berbasis e-learning Edmodo pada materi kalor serta untuk mengetahui apakah terdapat perbedaan yang signifikan antara hasil belajar sebelum dan sesudah menggunakan bahan ajar berbasis e-learning Edmodo. Jenis penelitian ini adalah penelitian eksperimen dengan bentuk penelitian Pre-Experimental Design dan rancangan One Group PretestPosttest Design. Pengumpulan data dilakukan dengan memberikan pretest dan posttest berbentuk pilihan ganda terhadap 30 siswa kelas VIII yang dipilih secara intact group. Hasil analisis data menunjukkan terjadi peningkatan hasil belajar siswa sebesar 47.34 dan terdapat perbedaan pada hasil belajar siswa pada materi sebelum dan sesudah menggunakan bahan ajar berbasis e-learning Edmodo. Hasil belajar aspek sikap dan keterampilan siswa setelah menggunakan bahan ajar berbasis e-learning Edmodo termasuk kategori sangat baik dengan rata-rata nilai masing-masing sebesar 3.66 pada aspek sikap dan 3.8 pada aspek keterampilan. Kata Kunci: E-learning; Edmodo; bahan ajar; kalor