Perancangan Sistem Informasi pada Siklus Pendapatan untuk Menerapkan Dashboard Information System dalam Mendukung Pengambilan Keputusan Manajerial pada PT. TDW Resources Event Organizer di Jakarta

Pada era high competitive seperti saat ini peran dari tekhnologi dalam suatu proses bisnis menjadi faktor penting penentu suksesnya persaingan. Sudah menjadi rahasia umum bahwa suatu perusahaan yang mampu memperoleh informasi yang akurat dalam waktu yang relatif cepat dapat mengungguli pesaing mereka. bagi perusahaan memiliki strategi bisnis saja tidaklah cukup dalam menghadapi persaingan global. Strategi bisnis yang biasa dituangkan dalam dokumen atau blue print business plan harus pula dilengkapi dengan strategi teknologi informasi atau IT strategy. Tujuannya jelas yakni untuk memanfaatkan secara optimal penggunaan teknologi informasi sebagai komponen utama sistem informasi perusahan. Sistem informasi merupakan sistem yang terdiri dari komponen-komponen dalam melakukan pengolahan data dan pengiriman informasi hasil dari pengolahan data tersebut kepada fungsi-fungsi organisasi yang membutuhkan. Dalam sebuah buku Balanced Scorecard karangan Kaplan dan Norton, disebutkan bahwa manajemen tidak dapat mengatur atau mengelola sesuatu yang tidak dapat diukur, hal ini merupakan prinsip dasar manajemen. Dengan kata lain, kita tidak dapat mengelola sesuatu yang tidak dapat kita ukur dan monitor. Oleh karena itu, suatu distribusi informasi menjadi hal yang penting dalam suatu organisasi bisnis. Tidak hanya sebatas pada distribusi, melainkan jika sampai dengan bagaimana suatu informasi tersebut disajikan sehingga para pemakainya (dalam hal ini manajemen) dapat memonitor, melakukan kontrol, serta akhirya mengelola organisasi. Oleh sebab itulah suatu dashboard information system perlu diterapkan, sebagai upaya mendukung para pengambil keputusan dalam mengambil keputusan yang berguna bagi organisasinya. Sebuat dashboard merupakan suatu user interface yang dapat membantu suatu organisasi dalam mengoptimalkan kinerjanya dengan menghubungkan input dan output, baik yang bersumber dari internal organisasi maupun eksternal organisasi yang bersangkutan. Perusahaan-perusahaan yang mampu bertahan dan memiliki nilai bisnis yang tinggi adalah perusahaan-perusahaan yang sukses dalam menerapkan teknologi informasi guna menunjang proses bisnisnya. Penerapan teknologi informasi dapat menunjang kinerja perusahaan dalam hal efektifitas dan efisiensi biaya. Selain itu juga dapat meningkatkan nilai pasar dari perusahaan tersebut. Hal ini lah yang ditawarkan suatu dashboard information system terkait dengan penyajian informasi yang diperlukan oleh pihak manajemen.