Gambaran Kepuasan Pasien Terhadap Fasilitas dan Pelayanan Keperawatan di Ruang Rawat Inap RSUD Andi Djemma Masamba Kabupaten Luwu Utara
暂无分享,去创建一个
Kepuasan pasien adalah indikator pertama dari rumah sakit dan ukuran mutu pelayanan. Kepuasan pasien yang rendah berdampak terhadap jumlah kunjungan di rumah sakit, sedangkan fasilitas dan pelayanan keperawatan yang diberikan oleh pihak rumah sakit terhadap pasien juga akan berdampak terhadap kepuasan pasien, dimana kebutuhan pasien dari waktu ke waktu akan meningkat, begitu pula tuntutannya akan fasilitas dan pelayanan keperawatan yang diberikan.
Tujuan penelitian ini untuk mengetahui gambaran kepuasan pasien terhadap fasilitas dan pelayanan keperawatan di ruang rawat inap di RSUD Andi Djemma Masamba. Penelitian ini dilaksanakan sejak tanggal 08 Juni – 23 Juni 2013 dengan jumlah sampel sebanyak 40 responden. Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian deskriptif.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa sebanyak 34 responden (85,0%) menyatakan puas dengan fasilitas yang diberikan dan 6 responden (15,0%) menyatakan tidak puas terhadap fasilitas. Sedangkan untuk pelayanan keperawatan, 30 responden (75,0%) menyatakan puas dan 10 responden (25,0%) menyatakan tidak puas.
Dari penelitian dapat disimpulkan bahwa kepuasan pasien rawat inap berdasarkan fasilitas dan pelayanan keperawatan yang diberikan, lebih banyak yang menyatakan puas daripada yang tidak puas. Saran bagi rumah sakit yaitu hasil penelitian ini dapat digunakan sebagai masukan dan informasi bagi pengelola rumah sakit untuk meningkatkan fasilitas dan pelayanan keperawatannya.