Membangun Chatbot Berbasis AIML dengan Arsitektur Pengetahuan Modular
暂无分享,去创建一个
Chatbot adalah salah satu sistem cerdas yang dihasilkan dari Pemrosesan Bahasa Alami atau Natural Language Processing (NLP) yang merupakan salah satu cabang dari Kecerdasan Buatan atau Artificial Intelligence (AI). Chatbat memungkinkan manusia dapat berkomunikasi dengan mesin menggunakan perantaraan bahasa alami. Bentuk komunikasi yang teljadi odalah melalui percakapan menggunakan media tulisan. Percakapan dengan chatbot dapat berupa obrolan biasa atau obrolan pada tema - tema tertentu yang melibatkan disiplin ilmu yang lain. Artificial Intelligence Markup Language (AIML) adalah bahasa yang dapat digunakan untuk menyusun logika chatbot. AIML berisi kumpulan pola dan respon yang dapat digunakan oleh chatbot untuk penelusuran jawaban setiap kalimat yang diberikan. Interpreter AlML diperlukan untuk menerima input dan melakukan penelusuran jawaban poda dokumen AIML. Saati ini tersedia banyak interpreter AIML dalam berbagai bahasa pemrograman sehingga proses pembuatan chatbot dapat terfokus pada penyusunan dokumen AIML. Selain itu juga saat ini di internet banyak tersedia dokumen AIML siap pakai untuk berbagai bidang percakapan. Dengan AIML dapat dibuat interpreter yang memungkinkan pengetahuan chatbot bersifat modular di mana pengetahuan chatbot terpisah dari chatbot utama. Hasil penelitian adalah sebuah chatbot yang berupa service yang dapat digunakan untuk percakapan melalui program client Service chatbot terhubung dengan modul - modul pengetahuan tertentu yang bersifat independen.