SISTEM INFORMASI PENGOLAHAN DATA SISWA SMA MUHAMMADIYAH WONOSOBO BERBASIS WEB
暂无分享,去创建一个
Perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi yang sangat cepat memberi dampak yang baik serta manfaat yang besar bagi manusia dalam berbagai bidang kehidupan terutama di bidang pendidikan. Dengan itu maka di bangunlah aplikasi sistem Informasi pengolahan data siswa di SMA Muhammadiyah Wonosobo Berbasis Web.
Sistem ini dibuat dengan menggunakan PHP 5 dan xamp untuk mysql. sistem ini di jalankan pada sistem di web. Sistem ini ada tiga user, untuk petugas web admin bisa melakukan kegiatan yaitu penginputan data guru, data siswa, data mata pelajaran, data kelas, data jurusan. Untuk petugas Guru bisa melakukan penginputan data nilai dan absensi siswa. Untuk siswa disini hanya bisa melihat informasi nilai dan absensi serta jadwal sekolah siswa dan informasi lainya di dalam SMA tersebut.
Dengan menggunakan sistem ini akan lebih menghemat waktu dan tenaga daripada proses manual sehingga sangat membantu memudahkan sekolah dalam memberikan informasi tentang pengolahan data siswa di SMA Muhammadiyah Wonosobo dengan lebih efektif dan efisien serta lebih cepat dan akurat dalam melakukan pencarian-pencarian data siswa serta dalam memasukan nilai dan absensi siswa secara langsung.
Kata Kunci : MySQL, PHP 5, WEB